Upgrade to Pro — share decks privately, control downloads, hide ads and more …

INAICTA - Twiklr Social media client

INAICTA - Twiklr Social media client

Proposal to INAICTA ( Indonesia ICT award ) 2010.. and failed :D

More Decks by Panggi Libersa Jasri Akadol

Other Decks in Technology

Transcript

  1. 1 Abstrak Perkembangan cara komunikasi sudah semakin berkembang bersamaan dengan

    semakin canggihnya teknologi komunikasi. Dengan menggunakan aplikasi media sosial, manusia dapat memperluas jaringan sosial tanpa adanya batasan ruang dan waktu. Karena itu untuk menciptakan suatu aplikasi media sosial yang dinamis dan dapat dimanfaatkan oleh masyarakat umum, kami mengembangkan aplikasi media sosial yang merupakan twitter client yang kami beri nama Twinklr, yang menjadikan aplikasi media sosial semakin menarik serta dapat dimanfaatkan dalam segala bidang tanpa dibatasi ruang dan waktu. Kata kunci: twinklr,twitter Twinklr merupakan aplikasi media sosial (twitter client) berbasis web yang berbentuk mikroblog yang memberikan suasana baru dalam memperluas jaringan sosial. Pengguna twinklr juga tidak perlu mencari teman lagi, karena cukup dengan menggunakan account twitter, maka pengguna dapat dengan leluasa menggunakan twinklr. Dengan memperbaiki dan menambahkan fasilitas seperti translation, upload image, shorten URL, dan browser based geolocation twinklr memberikan keleluasaan pada user dalam berbagi informasi. Shorten URL pada Twinkrl juga merupakan hasil karya tim kami, yaitu http://twkl.in, yang berguna untuk meminimalkan karakter dalam penulisan suatu alamat link situs yang ingin dibagi pada pengguna media sosial lainnya. Hal ini sangat berguna karena keterbatasan karakter yang hanya 140 karakter. Twinklr memberikan kemudahan karena dapat menggunakan banyak fasilitas yang ditawarkan hanya dengan menggunakan satu aplikasi saja.
  2. 2 Pengembangan Aplikasi Twinklr dibangun dengan sistem berbasis Web yang

    diharuskan online 24 jam sehingga diletakkan di Web Hosting . Dibuat dengan bahasa pemograman PHP , Javascript , komunikasi dengan XML menggunakan arsitektur REST dengan API Twitter , API google translate, API google gears, API unshort.me, twkl.in dan img.ly, serta protokol keamanan autentikasi Oauth. Kebutuhan Sistem Twinklr dapat diakses melalui komputer yang telah terhubung dengan koneksi internet dan browser yang mendukung yaitu firefox >3.5 dan google chrome > 4, resolusi monitor minimal 1024 x 768. Fungsi utama Akses langsung untuk versi beta bisa melalui alamat : http://web.twinklr.net Sign in Fungsi ini berguna untuk melakukan proses log in dengan protokol OAUTH ke twinklr, sehingga password dan user name user tidak akan diminta oleh Twinklr karena akan dibawa ke proses log in twitter kemudian setelah informasi yang dimasukkan benar ,dan anda mengizinkan akses dengan menekan tombol “Allow” , maka twitter akan melakukan redirection ke twinklr.net dan memberikan token yang akan digunakan oleh twinklr dalam berkomunikasi dengan twitter. Dengan metode ini user akan merasa aman tanpa merasa khawatir username dan passwordnya akan diketahui atau dicuri oleh orang lain.
  3. 3 Home Twinklr menampilkan halaman depan dengan tampilan menu yang

    hampir sama dengan twitter sehingga tidak menyulitkan user (user friendly) , hanya saja tampilan
  4. 4 twinklr lebih simple karena menggunakan warna yang lebih soft

    dan tidak menggunakan banyak image atau gambar pada tampilan background nya. Dan pada setiap replay tweet yang menuju pada user si pemilik account, tweet tersebut akan ditandai dengan warna hijau muda, seperti pada tampilan di atas. Profile Pada halaman profile, user dapat melihat tweet yang telah dipublish oleh dirinya sendiri.
  5. 5 Post Tweet Fungsi post tweet dapat digunakan user saat

    ingin memberikan informasi apapun pada pengguna Twinklr yang lainnya. Dengan menuliskan pada kotak yang telah tersedia pada halaman menu utama atau Home, maka user dapat berbagi informasi dengan user lainnya. Reply Fungsi reply digunakan user untuk membalas tweet yang telah di publish oleh user lainnya.
  6. 6 Show Conversation Fungsi show conversation memungkinkan user untuk melihat

    kembali pembicaraan atau isi dari tweet yang telah dipublish sebelumnya.
  7. 7 Shorten URL Fungsi ini digunakan untuk memperpendek link situs

    yang akan dipublish oleh user, karena keterbatasan karakter pada twinklr yang hanya dibatasi sampai dengan 140 karakter, maka fungsi ini sangat membantu user yang ingin memberikan link pada sesama pengguna twitter ataupun twinklr. Saat link dipublish, alamat situs yang asli akan tetap ditampilkan di bagian bawah, sehingga user yang lainnya tidak perlu takut untuk membuka link yang tidak jelas URL aslinya. Dengan menggunakan API URL shortener http://twkl.in membuat proses pemendekan URL menjadi mudah karena sudah terintegrasi.
  8. 8

  9. 9 Translation Fungsi ini membantu user dalam mengartikan beberapa jenis

    bahasa. Twinklr memberikan fasilitas terjemahan dari dan ke 58 pilihan bahasa. Fungsi translate disini juga akan langsung mengenali bahasa apa yang akan ditranslate oleh user, sehingga user tidak perlu memberikan keterangan bahasa pada tweet aslinya, hanya cukup memilih bahasa apa yang dipilih untuk ditranslate. Fungsi translate juga tidak hanya dapat kita gunakan untuk mentranslate apa yang akan kita publish, tetapi juga tweet yang telah dipublish oleh user lainnya. Fungsi translate pada tweet yang akan dipublish oleh user
  10. 11 Upload Image Fungsi ini memberikan keleluasaan pada user untuk

    mengupload foto atau image, image disimpan di server http://img.ly . Setelah melakukan upload , satu URL image tadi akan dibangkitkan dari server img.ly dan akan ditampilkan di tweet area. Setelah URL di post beserta tweet maka twinklr akan menampilkan thumbnails dari image tersebut sehingga user lainnya dapat melihat. Dan user pun bisa mengakses image dalam ukuran asli dengan melakukan klik pada thumbnailsnya .
  11. 12 Location Viewer Fungsi ini dapat digunakan oleh user untuk

    melihat atau mengetahui keberadaan atau lokasi user lainnya. Namun disini, user yang dapat kita lihat lokasinya hanya user yang melakukan publish tweet melalui aplikasi yang mendukung Geolocation baik itu GPS atau media lain seperti aplikasi twitter pada blackberry. Informasi lokasi yang didapatkan yaitu berupa nama jalan,kota,negara serta longitude serta latitude.Untuk melihat Lokasi bisa dengan mengklik tanda pin merah.
  12. 13 Restore Previous Tweet Fungsi ini dapat membantu user untuk

    melihat tweet terakhir yang telah dipublish. Auto Refresh Control Fungsi auto refresh control berguna untuk merefresh halaman twinklr dan mengontrol halaman twinklr itu sendiri sesuai dengan keinginan user.
  13. 14 Refresh The Timeline Fungsi ini berguna untuk merefresh timeline,

    sehingga user dapat melihat tweet terbaru yang telah dipublish tanpa harus menunggu interval waktu yang telah ada. All Updates Fungsi ini menampilkan informasi yang paling update dan terbagi menjadi 3 yaitu : update, replies, dan massage. Update disini berisikan tweet yang terbaru, replies merupakan tweet yang mendapatkan balasan atau tanggapan dari user lainnya, dan message berisikan pesan-pesan yang diterima oleh user dan bersifat pribadi. Fungsi ini hanya dapat dilihat oleh user dengan accountnya masing-masing, dan sangat membantu user untuk melihat semua informasi terbaru yang ada pada twinklr sehingga tidak perlu membuka halaman atau menu lainnya, cukup dengan membuka all update saja.
  14. 17 Messages ( Direct Message ) Berisi pesan – pesan

    yang pribadi diantara sesama user , dan tidak terlihat oleh orang lain . Di page ini ada dua tab yaitu Inbox dan Sent Search Fungsi ini memungkinkan kita untuk melakukan pencarian realtime dengan keyword tertentu dari tweet-tweet seluruh dunia . Fungsi search ini juga bisa berubah setiap saat (realtime) karena bisa saja yang menggunakan kata kunci itu bertambah. Masukkan kata yang ingin dicari
  15. 18 Hasilnya : Trending Topics Fungsi ini memberikan informasi pada

    user tentang topik yang sedang hangat dibicarakan pada saat ini.
  16. 20 Retweet Fungsi ini dapat digunakan user untuk mempublish kembali

    tweet yang telah dipublish oleh user lainnya, tanpa harus mengetik ulang.
  17. 21 Follow (Terletak di halaman profil user lain) Fungsi ini

    digunakan user untuk melakukan follow terhadap user yang diinginkannya. Dengan melakukan follow, maka setiap publish tweet yang dilakukan oleh user yang kita follow akan masuk ke timeline yang kita miliki. Jika telah berhasil melakukan follow , maka tombol akan berubah menjadi berwarna merah dan bertuliskan “Unfollow”.
  18. 22 List Fungsi List digunakan untuk mengelompokkan account pada satu

    kelompok atau group tertentu sesuai dengan kebutuhan user. Contoh pembuatan list:
  19. 23 List yang telah dibuat oleh user, akan membantu user

    dalam melihat tweet sesuai dengan list yang telah dibuat, sehingga tidak perlu mencari di menu all update atau home. Melihat list yang telah dibuat oleh accout yang melakukan follow kepada user.
  20. 24 List yang dimiliki oleh user yang lainnya. Retweets (Official

    Retweet) Di halaman ini terdiri dari tiga tab , yaitu tab Retweets by others , Retweets by you , dan Your tweets , retweeted :
  21. 25 Favorite Favorite berisi semua tweet yang difavoritkan , cara

    memfavoritkan adalah sebagai berikut: Klik tanda bintang yang akan keluar setelah melakukan hover ke tweet tertentu Jika telah terfavoritkan , maka tweet akan ditandai dengan bintang berwarna kuning Semua tweet yang difavoritkan akan disimpan dalam satu lokasi yaitu “Favorites”
  22. 26 Media preview Twinklr akan otomatis mendeteksi jika suatu URL

    mengandung media ( misalnya dari Youtube atau img.ly ) maka akan otomatis ditampilkan thumbnailsnya , memanggil dari API website yang bersangkutan
  23. 27

  24. 28 Error Handling Twinklr juga memiliki penanganan error, sehingga jika

    error terjadi maka akan muncul tampilan seperti di bawah ini. Error biasanya terjadi jika ada masalah dengan komunikasi ke server API Twitter sehingga tidak bisa menerima atau mengirimkan data. Pengembangan yang sedang dilakukan Custom Application name Dengan pembuatan aplikasi twitter menggunakan OAuth , developer dimungkinkan untuk membuat sendiri Nama Aplikasi dan URL custom jika user melakukan klik di tweet yang bersangkutan . Aplikasi twitter yang banyak dipakai saat ini contohnya : via web (menggunakan web default twitter)
  25. 29 via Ubertwitter (Aplikasi di Blackberry) via Echofon (multi platform)

    via HootSuite ( http://hootsuite.com ) via Tweetdeck ( Adobe Air dan iPhone )
  26. 30 via Twitter for Blackberry Selain sebagai penanda bahwa seorang

    penguna twitter itu sedang menggunakan aplikasi apa , nama aplikasi juga digunakan sebagai alat promosi karena selain nama, juga tersedia link yang bersangkutan. Maka dari kami ingin mengembangkan Custom Name bagi user terdaftar , sehingga setiap user bisa membuat nama aplikasinya sendiri dan URL custom . Disini keuntungan akan berada pada sisi user , karena user tak perlu menjadi “pengiklan” aplikasi orang lain , tetapi akan menjadi “pengiklan” pribadi atau perusahaan yang dikelolanya. Untuk tahap beta , kami masih menggunakan nama aplikasi “Social Media Enthusiast” dan jika di klik link nya akan mengarah ke blog salah satu penulis , yaitu http://www.opensecuritylab.org .
  27. 31 Monetizing Twinklr juga memiliki prospek secara ekonomi, yaitu dengan

    menawarkan fasilitas untuk membuat subdomain di twinklr dengan application name sesuai dengan keinginan custumer contohnya http://username.twinklr.net ,sehingga user dapat mempunyai halaman web sendiri dengan application namenya sendiri. Contohnya setiap kali custumer melakukan update status maka setiap tweetnya akan memilik keterangan “via username”. Dengan memberikan fasilitas tersebut maka custumer kami minta untuk melakukan pembayaran dalam jangka waktu tertentu. Kelebihan yang didapat user dengan mempunyai application name sendiri adalah dapat melakukan promosi untuk diri sendiri ataupun perusahaan yang menaunginya. Kami juga akan memberikan fasilitas custom, dimana user dapat menampilkan gambar atau logo yang diinginkannya pada halaman homepage, dan tentunya akan ada tambahan biaya untuk mendapatkan layanan ini. Hal ini kami pandang sebagai salah satu prospek bisnis bagi user untuk mempromosikan dirinya, produk, ataupun perusahaan yang dimilikinya. Twinklr juga sudah memiliki versi mobile yang memberikan fasilitas yang jika dilihat secara umum hampir sama dengan versi web.
  28. 32 Kami menyiapkan versi web dan mobile untuk dilempar ke

    pasar sehingga memberikan kemudahan bagi user sesuai dengan kebutuhan dan kenyamanan masing-masing. Namum versi mobile tidak kami sertakan dalam proposal ini, hanya sebagai informasi tambahan saja. Jika dipandang dari segi pengguna fasilitas application name yang Twinklr tawarkan, setiap user memiliki kebutuhan yang berbeda, versi mobile biasanya lebih banyak digunakan untuk mempromosikan personal, sedangkan web lebih mengarah ke perusahaan atau instansi. Twinklr juga memberikan fasilitas unlimited, sehingga tidak ada batasan bandwidth. Artinya user dapat mengakses Twinklr dengan frekuensi sebanyak mungkin tanpa adanya batasan.
  29. 33 Browser Based Geolocation Fungsi ini digunakan sebagai pendeteksi lokasi

    pengakses menggunakan Browser Based Geolocation menggunakan Addon Google Gears dan untuk sementara di versi beta , belum bisa melakukan attach geolocation dan hanya bisa menampilkan lokasi pengakses . Mengenai detail tempat , tergantung dari jaringan yang digunakan. Ketepatan akurat jika terhubung dengan wired Network termasuk dengan Wifi yang terhubung dengan jaringan internet kabel. Jika informasi Latitude dan Longitude berhasil dimasukkan , maka akan ada tanda pin merah dan jika di klik akan menampilkan peta ( fitur ini sudah tersedia)
  30. 34 OpenID Twinklr juga akan menyediakan fasilitas openID, dimana user

    akan diberi kemudahan dalam melakukan register, sehingga user tidak merasa direpotkan lagi untuk melakukan register karena Twinklr akan mengambil beberapa informasi registrasi dari web yang telah mendukung openID seperti facebook, google, yahoo, dan myspace.